3 Tips Jitu yang bisa memperindah design kemasan productmu
Dijaman sekarang ini design dan look dari kemasan product sangatlah penting karena mampu mempengaruhi minat dari customer untuk membeli product tersebut. Kemasan sekarang ini tidak hanya sebagai wadah ataupun tempat informasi rincian product, kemasan adalah identitas yang terus melekat pada product anda atau bahkan pada perusahaan anda. Berikut 3 Tips yang dapat anda lakukan untuk memenangkan persaingan pasar melalui design kemasan product yang menarik.
1. Reuse
Kemasan yang baik adalah kemasan yang mudah dan nyaman saat dibawa, selain itu kemasan juga diharapkan bisa digunakan kembali untuk keperluan lain, jadi kemasanmu tidak angsung dibuang begitu saja oleh customer.

2. Pertimbangkan Keperluan Customer
Untuk beberapa jenis bahan makanan customer mu tidak mungkin menghabiskannya dalam sekali makan, mungkin saja mereka harus menutup dan menyimpan sebagian dari bahan makanan tersebut. Nah cobalah berpikir menjadi customer lalu pertimbangkan apa saja yang mereka harapkan dari kemasan di productmu.

3. Inovasi Bentuk dan design yang Menarik
Buatlah design label yang menarik perhatian, design tidak harus straight berbentuk persegi, bulat ataupun persegi panjang. Anda dapat menambahkan efek-efek manis seperti efek tergigit pada label cookies.

Sumber: https://www.infocetak.com dan Document Pribadi Sprint
Comments